Microsoft Mathematics 4.0 merupakan program yang dikeluarkan oleh Microsoft
untuk memudahkan semua hitungan dan persamaan Matematika dalam hitungan
detik. Meskipun Windows sudah memiliki program kalkulator, namun sayang
fungsinya masih sangat terbatas dan hanya bisa digunakan untuk
perhitungan sederhana.
Microsoft Matematics 4.0 sangat mudah digunakan karena memiliki tampilan yang tidak jauh beda dengan Microsoft Office 2007 dan Microsoft
Office 2010. Pada tampilan utama terdapat kalkulator grafis dan pada
sisi kanan terdapat worksheet untuk meletakkan persamaan Matematika.
Bagi pelajar yang sedang mengerjakan hitungan Matematika, Microsoft Mathematics
sangat membantu menyelesaikan dengan sangat cepat. Sedangkan untuk
mahasiswa teknik, aplikasi ini mempermudah mereka memahami dasar-dasar
pra-aljabar, aljabar, trigonometri, fisika, kimia dan kalkulus.