Info Mayata

Menyajikan segala informasi yang dijumpainya di dunia maya dengan ringkas

5 Cara Membuat Komik dengan Aplikasi Online Gratis

by Mimin Opers , at Wednesday, November 05, 2014 , have 0 komentar
Apakah kamu penggemar komik? Sering membaca komik secara online? Sebagian banyak orang mungkin tidak senang membaca, tapi kalau membaca komik mungkin semua orang senang. Tidak jarang juga ada orang yang memiliki bakat terpendam untuk membuat komik, nah bagi kamu yang kreatif dan ulet ingin tahu cara membuat komik tapi gak bisa gambar, kamu bisa menggunakan tips yang PG akan bagikan kali ini.
Jika kamu termasuk orang yang kreatif dan bisa membuat alur cerita menarik tetapi kesulitan untuk menggambar, kamu bisa memanfaatkan 5 layanan online di bawah ini untuk mempermudah cara membuat komik. Berikut ini PG bagikan 5 cara mudah membuat komik dengan aplikasi online gratis.

Make Beliefs Comix

Cara Membuat Komik dengan Aplikasi Online Gratis
Make Beliefs Comix memberikan kamu cara mudah membuat komik antara dua sampai empat panel. Ada karakter-karakter yang telah disediakan, setiap karakter juga memiliki gambar bermacam-macam. Ini akan membuat tokoh komik kamu semakin bervariasi, selain itu karakter yang disediakan terkesan anak-anak, cocok untuk membuat komik fabel.
Cara membuat komik dengan menggunakan Make Beliefs Comix sangatlah mudah, kamu tinggal pilih panel dan pilih tokoh yang disediakan di kolom bawah, setelah itu pada sisi bagian kolom tokoh ada pengaturan tokoh, shape, obyek dan background. Setelah kamu membuat komik, kamu bisa print atau mengirimnya lewat email.

Comix I/O

Cara Membuat Komik dengan Aplikasi Online Gratis
Comix I/O memberikan kamu cara yang sangat berbeda untuk membuat komik, ia membutuhkan skill HTML agar dapat membuat komik. Jadi kamu harus mengerti sedikit-sedikit tentang HTML dan tokoh yang disediakan simpel. Menurut PG, Comix I/O sangatlah rumit dan tidak mudah membuat komik dengan menggunakan HTML.

Chogger

Cara Membuat Komik dengan Aplikasi Online Gratis
Chogger adalah layanan online yang memberikan kamu tools dasar yang kamu butuhkan untuk membuat komik. Kamu dapat memilih beberapa layout yang telah disediakan, dengan satu panel sampai delapan panel. Kemudian setelah kamu dapat menambahkan gambar untuk karakter dari google images, membuat gambar sendiri, foto dari web cam atau mengupload gambar yang ada di komputer. Setelah itu kamu bisa menambahkan text atau shape. Ketika kamu sudah melesai membuat komik, kamu bisa menyimpannnya di Chogger dan dapat dilihat oleh semua orang. Kamu juga bisa membuat meme memanfaatkan Chogger.

Witty Comics

Cara Membuat Komik dengan Aplikasi Online Gratis
Witty Comics juga memberikan cara mudah untuk kamu membuat komik dengan tools dasar yang ada. Kamu disediakan 3 panel dan setiap panel akan ada pemilihan karakter, background, text dan shape. Bagi kamu yang kesulitan menggunakan beberapa layanan pembuat komik diatas, Witty Comics adalah layanan pembuat komik online yang paling mudah digunakan. Sayangnya, Witty Comics minim custom sehingga membuat kamu merasa terbatasi, sebagai contoh kamu hanya bisa menggunakan dua karakter dalam satu panel. Setelah kamu membuat komik, kamu bisa menyimpannya di Witty Comics tetapi kamu harus register terlebih dahulu.

Garfield Comic Creator

Cara Membuat Komik dengan Aplikasi Online Gratis
Buat kamu yang suka banget sama tokoh kartun Garfield, kamu bisa membuat sendiri komik dengan menggunakan tokoh satu ini melalui Garfield Comic Creator. Kamu bisa memilih menggunakan satu panel atau tiga panel, setelah itu kamu bisa menggunakan tools yang berada di kiri untuk memilih karakter, background dan text. Setelah kamu selesai membuat komik kamu bisa print.
Sekarang dengan kamu memiliki 5 senjata diatas, kamu bisa membuat komik dengan mudah. Sebelumnya PG juga telah memberikan kamu 5 tools gratis untuk membuat komik, bila kamu masih belum cukup puas dengan 5 cara diatas. Nah kamu suka menggunakan layanan yang mana nih untuk membuat komik?
Mimin Opers
5 Cara Membuat Komik dengan Aplikasi Online Gratis - written by Mimin Opers , published at Wednesday, November 05, 2014, categorized as Informasi , Online Tools , Tips dan Trik . And have 0 komentar
No comment Add a comment

1. Berkomentarlah menggunakan kalimat yang baik dan sopan, serta sesuai topik Artikel di atas. Komentar yang tidak sesuai topik akan dihapus.

2. Tidak diperbolehkan menggunakan link hidup atau live link, link akan otomatis terhapus guna mencegah spam.

3. Sebelum bertanya, pastikan sobat sudah membaca seluruh isi Artikel.

4. Jika bertanya sesuatu, jangan lupa untuk memberi tanda centang pada Beri tahu saya atau Notify me agar sobat menerima pemberitahuan balasan melalui email.

5. Follow blog M-TAJUDDIN-NS untuk mendapatkan update Artikel terbaru dan jangan lupa tekan tombol share jika sobat merasa Artikel di atas bermanfaat.

Cancel Reply
GetID

Arsip Artikel

Subscriber

Copyright ©2013 Info Mayata by
Theme designed by Damzaky - Published by BLOG MR.W
Powered by Blogger
-->